Skrining Kesehatan yang dilakukan di RT19 RW01 Santren ini merupakan kegiatan pemeriksaan kesehatan yang mencakup pengecekan berat badan, tinggi badan, lingkar perut, tensi darah, dan gula darah. Melalui skrining ini, diharapkan dapat mengetahui kondisi kesehatan mereka lebih baik serta memperoleh informasi yang dapat membantu mereka dalam menjaga kesehatan. Hasil dari skrining tersebut diharapkan dapat mendorong untuk mengadopsi pola hidup sehat, seperti menjaga pola makan seimbang, rutin berolahraga, serta mengontrol tekanan darah dan gula darah secara teratur.